Mendaki Gunung Rinjani 4 Hari 3 Malam Jalur Torean
Nikmati petualangan mendaki Gunung Rinjani selama 4 hari 3 malam melalui jalur Torean. Temukan pemandangan indah bukit hijau, air terjun menawan, dan pemandian air panas yang memukau. Bergabunglah dalam pengalaman luar biasa ini!


Rute pendakian ini biasanya mulai dari sembalun tapi ada juga yang dari desa senaru tergantung permintaan dari client dan ketersediaan tiket pada musim high season,rute torean ini juga membutuhkan waktu paling sedikit 3hari tapi lebih banyak pendaki yang memilih 4hari 3malam karena lebih santai.
Pada rute ini kita akan disuguhkan dengan pemandangan bukit,hutan hijau,air panas dan yang tidak kalah menariknya pada rute ini kita bisa menikmati indahnya beberapa air terjun.
Dibawah ini kami rangkumkan estimasi itinerary untuk jalur torean :
Arrival Day :
Penjemputan➡️Desa Senaru➡️Briefing
Penjemputan di bandara/pelabuhan/hotel, lalu diantar ke hotel di Desa Senaru, tempat bertemu dengan pemandu dan persiapan program pendakian. (Tur air terjun dapat dikunjungi jika tiba siang hari).
Day 1: Senaru-Sembalun-Pelawangan Sembalun
Desa Senaru 601m➡️Sembalun 1100m➡️Lereng Kawah Sembalun 2639m.
05.30: Bangun, mandi, berkemas, dan sarapan.
07.00: Berkendara ke Desa Sembalun (titik awal), registrasi, lalu mulai mendaki.
12.00: Makan siang di pos 2 Sembalun.
17.00: Tiba di Lereng Kawah Sembalun, istirahat, menikmati matahari terbenam, makan malam, dan tidur.
Day 2: Pelawangan Sembalun-Puncak Rinjani-Danau Segara Anak
Lingkaran Kawah Sembalun 2639m➡️Puncak 3726m➡️Danau & Pemandian Air Panas (perkemahan)
01.30: Bangun dan sarapan ringan.
02.30: Mulai menaklukkan puncak Rinjani.
06.00: Mencapai puncak dan menikmati matahari terbit.
07.00: Kembali ke perkemahan untuk sarapan dan istirahat sejenak.
12.00: Turun ke danau & pemandian air panas (makan siang akan disajikan di perjalanan).
17.00: Tiba di danau, check in tenda, makan malam, istirahat, dan waktu luang.
Day 3: Danau Segara Anak-Torean (Birisan Nangka atau Kebun Jeruk)
Danau 2010m➡️Torean (Kebun Jeruk atau Birisan Nangka)
06.00: Bangun pagi, nikmati sarapan pagi dengan pemandangan Danau Segara Anak dan pemandian air panas.
10.00: Berkemas dan mulai menuju perkemahan terakhir Torean, Kebun Jeruk, atau Birisan Nangka, tergantung kecepatan kita.
13.00: Makan siang di area Propok
17.00: Tiba di perkemahan, makan malam, dan istirahat.
Day 4: Torean-Senaru-Hotel
Torean➡️Senaru village 600m➡️Hotel
06.00 : Bangun Pagi,Sarapan, packing.
08.00 : Mulai turun ke titik akhir di Desa Torean (makan siang akan disajikan di perjalanan) dan dijemput ke Desa Senaru.
14.00: Tiba di Desa Senaru, mandi, lalu transfer ke tujuan berikutnya. Selesai :)
© bumilombok.com. All rights reserved.
Address
Praya - Lombok
West Nusa Tenggara
Contacts
+62-856-789-3499
info@bumilombok.com
